Revisi Roadmap Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Prodi Tadris IPS Tahun 2020-2024 Dalam rangka menyesuaikan dengan perkembangan te...
Revisi Roadmap Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Prodi Tadris IPS Tahun 2020-2024
Dalam rangka menyesuaikan dengan perkembangan terbaru di bidang pendidikan dan kebutuhan masyarakat, Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) telah meresmikan revisi Roadmap Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) untuk periode 2020-2024. Revisi ini bertujuan untuk memperkuat kualitas penelitian dan pengabdian yang dilakukan, serta memastikan relevansinya dengan isu-isu terkini.
Revisi roadmap ini diharapkan dapat menjadi peta jalan yang lebih efektif dan adaptif bagi Prodi Tadris IPS dalam mengarahkan kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat, sekaligus meningkatkan kontribusi nyata bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan kesejahteraan masyarakat.
Program studi Tadris IPS IAIN Parepare diarahkan melaksanakan pembelajaran Pendidikan IPS berbasis pedagogi kreatif. Sebagaimana disampaikan pada subbahasan sebelumnya untuk mendukung pencapaian tersebut program studi berperan sebagai organisasi yang senantiasa menjadi pilar unggulan melalui: Pendidikan dan Pembelajaran IPS, Pendidikan Sosiologi, Pendidikan Ekonomi, dan Pendidikan Sejarah. Dengan demikian penelitian pada Prodi Tadris IPS mampu berkontribusi untuk mencapai visi IAIN Parepare yakni IAIN Parepare sebagai Perguruan Tinggi Pusat Akulturasi Budaya dan Islam dan Membangun Masyarakat yang Religius, Moderat, Inovatif dan Unggul. Adapun peta jalan (roadmap) penelitian pada Tadris IPS IAIN Parepare mempertimbangkan aspek keilmuan tenaga pendidik.˜
Tidak ada komentar